BAZNAS Bersama MAPAN Bantu Pengentasan Kemiskinan lewat Program Zmart

1 min read

Haluan.co – Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) menerima penyerahan dana sedekah dari mitra usaha MAPAN yang akan digunakan untuk membantu mengentaskan kemiskinan melalui program Zmart.

Secara simbolis penyerahan sedekah dari mitra usaha MAPAN diselenggarakan di Kantor Mapan,
Selasa (18/4/2023).

Turut Hadir Pimpinan BAZNAS RI Bidang Pengumpulan Rizaludin Kurniawan
S.Ag., music, serta Direktur Keuangan MAPAN Vinsen Adhitya.

Dalam sambutannya, Pimpinan BAZNAS RI Bidang Pengumpulan Rizaludin Kurniawan S.Ag., M.Si,
mengucapkan terima kasih kepada mitra usaha MAPAN atas kerja sama yang terjalin dengan baik
sehingga hasil dari penggalangan dana sedekah ini akan disalurkan dalam bantuan ekonomi melalui program ZMart.

“BAZNAS dan MAPAN sepakat akan menyalurkan dana sedekah ini untuk membantu mustahik binaan BAZNAS di program ZMart. Dengan harapan, bantuan ekonomi ini akan memberikan
manfaat dalam jangka waktu yang panjang,” ujar Rizal.

Berita Lainnya  Pakar Komunikasi Prof Effendi Gazali Dukung Andre Rosiade Jadi Gubernur Sumbar

Rizal menjelaskan, Program ZMart adalah program pemberdayaan ekonomi dalam bentuk pengembangan warung/toko yang dimiliki mustahik dengan skala mikro untuk membantu
meningkatkan kesejahteraan ekonomi mereka dan mengatasi kemiskinan di wilayah urban.

“Bantuan ekonomi ini tidak hanya dengan memberikan bantuan modal usaha saja, namun
BAZNAS juga secara rutin memberikan pelatihan skill gratis, serta selalu memberikan
pendampingan khusus agar usaha
mustahik binaan BAZNAS ini bisa stabil bahkan berkembang,” tambahnya.

Rizal berharap, BAZNAS dapat semakin membuka jalan, mempermudah masyarakat luas dalam menunaikan kebaikan, aksi berbagi, dan membantu sesama, salah satunya dengan bersedekah
melalui MAPAN.

“Ke depan semoga kolaborasi ini dapat membantu lebih banyak mustahik di Indonesia dalam meningkatkan kesejahteraan ekonominya,” pungkasnya.

Berita Lainnya  Puan Maharani Bocorkan PDIP Dapat 3 Kursi Menteri di Kabinet Prabowo! Apa Saja?

Mapan sendiri adalah sebuah perusahaan social commerce & fintech yang membantu
penggunanya untuk bisa meningkatkan daya beli mereka dengan menggabungkan kekuatan komunitas masyarakat dengan teknologi layanan Arisan digital yang disediakan oleh Mapan yaitu Mapan Arisan.

Direktur Keuangan MAPAN, Vinsen Adhitya mengucap syukur atas kerja sama yang terjalin dengan
BAZNAS sehingga dapat membantu meningkatkan kesejahteraan mustahik melalui program
ZMart.

“Semoga hasil dari penggalangan dana sedekah ini mampu memberikan banyak manfaat bagi mustahik binaan BAZNAS. Mudah-mudahan kerja sama yang terjalin dapat terus berkembang
serta mampu memberikan kebaikan bagi masyarakat lebih luas lagi,” ujar Vinsen.***

Berita Terbaru

Mengenai Kami

Haluan.co adalah bagian dari Haluan Media Group yang memiliki visi untuk mencerdaskan generasi muda Indonesia melalui sajian berita yang aktual dan dapat dipercaya

Alamat
Jalan Kebon Kacang XXIX Nomor 02,
Tanah Abang, Jakarta Pusat
—–
Lantai IV Basko Grandmall,
Jl. Prof. Hamka Kota Padang –
Sumatera Barat

 0813-4308-8869
 [email protected]

Copyright 2023. All rights reserved.
Haluan Media Group 
slot online slot gacor slot