Hadir dalam Hologram Artifical Intelligence , Prabowo-Gibran Apresiasi Pemecahan Rekor MURI dan Beri Semangat Kampanye di Udara

1 min read
Hadir dalam Hologram Artifical Intelligence , Prabowo-Gibran Apresiasi Pemecahan Rekor MURI dan Beri Semangat Kampanye di Udara

Haluan.co – Kemajuan teknologi dimanfaatkan Relawan Prabowo-Gibran Digital Team (PRIDE) dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

PRIDE menggelar Konsolidasi Pasukan Digital Memenangkan Prabowo-Gibran dan juga melakukan Aktivasi Platform Artificial Intelligence PRABOWOGIBRAN.AI.

Selain menyatakan dukungan terhadap Prabowo-Gibran, PRIDE juga mendapat rekor MURI untuk memecahkan rekor aplikasi relawan politik pertama yang menggunakan teknologi Artificial Intelligence (AI).

Calon Presiden (Capres)-Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 2, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka hadir dalam bentuk video Artificial Intelligence (AI). Keduanya memuji inovasi Relawan Prabowo-Gibran Digital Team (PRIDE) yang siap ‘berperang’ di dunia digital saat Pilpres 2024 mendatang.

Dalam sambutannya yang berbentuk video AI, Prabowo yakin bisa memenangkan Pilpres 2024 satu putaran karena digitalisasi politik dan ‘perang udara’ kali ini sudah ‘dikuasai’ oleh para Relawan PRIDE.

“Semuanya bekerja meraih dukungan masyarakat untuk memenangkan Prabowo-Gibran di Pilpres 2024, saya juga ingin menyampaikan selamat atas aktivisi platform digital PRABOWOGIBRAN.AI ini menorehkan terobosan baru dalam sejarah politik di Indonesia, sungguh sebuah kebanggan,” kata Prabowo dalam bentuk hologram AI pada sambutannya (21/12).

Berita Lainnya  Petinju Lampung Kalah Kontroversial di PON 2024, Netizen Heboh!

Prabowo juga kagum dengan semangat relawan PRIDE yang luar biasa dan mampu menciptakan rekor MURI dengan mampu menggunakan teknologi AI dalam Pilpres 2024.

“Kita berharap dengan adanya platform PRABOWOGIBRAN.AI dapat menjadi sarana kampanye yang santun cerdas dan bertanggung jawab untuk memenangkan Prabowo-Gibran,” ucapnya.

Selain Prabowo, Gibran juga menyambut relawan PRIDE dengan teknologi AI. Dalam sambutannya itu, Gibran juga optimistis PRIDE bisa memenangkan Pilpres dengan satu putaran.

“Terima kasih atas kehadiran dan kerja keras relawan PRIDE untuk memenangkan Prabowo-Gibran pada Pilpres 2024, tetapi ini belum berakhir. Mari kita tuntaskan perjuangan yang sidah kita mulai dengan kolaborasi dan semangat yang tak kenal lelah,” tegas Gibran.

Berita Lainnya  Biden Setuju! Ukraina Dapat Rudal AS, Putin Siap Balas Nuklir?

Pada penutup sambutan, video AI Prabowo membagikan pantun yang menyiratkan siap memenangkan Pilpres 2024 satu putaran. “Di taman bermain Layangan. Anak-anak riang bertepuk tangan. Mari sambut kemenangan Prabowo-Gibran dengan senyum gembirakan,” ucap Prabowo yang disambut dengan tepuk tangan.

Koordinator Nasional PRIDE, Anthony Leong, mengajak seluruh relawan, simpatisan, pendukung Prabowo-Gibran untuk melakukan kampanye positif melalui dunia digital.

“Karena pentingnya kita unggul di berbagai platform digital media sosial. Penting kita terus lakukan konsolidasi ini dan kita luncurkan satu platform untuk bisa mengefisiensikan kerja kita ke depan dalam menyampaikan pesan kampanye. Kita siap menjadi benteng Pak Prabowo dan Mas Gibran di media sosial khususnya,” kata Anthony di Hotel Dharmawangsa, Jakarta Selatan (20/12).***

Berita Terbaru

Mengenai Kami

Haluan.co adalah bagian dari Haluan Media Group yang memiliki visi untuk mencerdaskan generasi muda Indonesia melalui sajian berita yang aktual dan dapat dipercaya

Alamat
Jalan Kebon Kacang XXIX Nomor 02,
Tanah Abang, Jakarta Pusat
—–
Lantai IV Basko Grandmall,
Jl. Prof. Hamka Kota Padang –
Sumatera Barat

 0813-4308-8869
 [email protected]

Copyright 2023. All rights reserved.
Haluan Media Group 
slot online slot gacor slot