Sardinia – Napoli meraih kemenangan gemilang dengan skor 4-0 saat bertandang ke markas Cagliari dalam laga pekan ke-4 Liga Italia 2024-25. Pertandingan yang digelar di Stadion Sardegna Arena pada Minggu (15/9) ini mengantarkan Il Partenopei ke puncak klasemen sementara Serie A.
Sejak peluit awal dibunyikan, Napoli langsung tampil agresif. Hasilnya, mereka berhasil memecah kebuntuan pada menit ke-18. Giovanni Di Lorenzo melepaskan tembakan mendatar dari luar kotak penalti yang mengenai salah satu bek Cagliari, membuat bola berubah arah dan meluncur ke gawang tanpa bisa dijangkau oleh Simone Scuffet.
Tertinggal satu gol, Cagliari berusaha merespons. Mereka mendapatkan peluang emas saat Yerry Mina berhasil menanduk bola hasil sepak pojok, namun sundulannya masih melenceng dari sasaran. Ancaman kembali datang dari Cagliari melalui sundulan Roberto Piccoli, tetapi bola berhasil diamankan oleh kiper Napoli, Alex Meret. Skor 1-0 untuk keunggulan Napoli bertahan hingga babak pertama usai.
Memasuki babak kedua, Napoli berhasil menggandakan keunggulan pada menit ke-66. Serangan yang dibangun dengan baik dari belakang membuat bola sampai ke Romelu Lukaku. Lukaku dengan cerdik menarik lini belakang Cagliari, memberikan ruang bagi Kvicha Kvaratskhelia yang dengan tenang menyontek bola melewati Scuffet.
Empat menit berselang, giliran Romelu Lukaku yang mencatatkan namanya di papan skor. Kesalahan fatal dari Scuffet yang umpannya bisa dipotong oleh Kvaratskhelia, membuat bola disodorkan kepada Lukaku yang dengan mudah menyarangkan bola ke gawang pada menit ke-70. Napoli unggul 3-0.
Pada menit-menit akhir laga, Alessandro Buongiorno menutup kemenangan Napoli dengan gol sundulan memanfaatkan bola dari sepak pojok. Napoli menutup pertandingan dengan kemenangan telak 4-0.
Kemenangan ini membawa Napoli ke puncak klasemen dengan koleksi sembilan poin, unggul satu poin dari Juventus yang berada di posisi kedua. Sementara itu, Cagliari terbenam di posisi ke-19 dengan baru meraih dua poin dari empat pertandingan.