HALUAN.CO – Kabar tak sedap datang dari dunia hiburan Hollywood. Orlando Bloom dan Katy Perry disebut-sebut telah mengakhiri hubungan mereka secara diam-diam. Aktor Pirates of the Caribbean itu dikabarkan akan tampil penuh semangat sebagai pria lajang di pesta mewah milik Jeff Bezos dan Lauren Sanchez.
Informasi dari TMZ pada Rabu (25/6/2025) menyebutkan bahwa Bloom akan menghadiri pesta selama tiga hari yang digelar pada 26-28 Juni mendatang. Ia disebut-sebut ingin menikmati waktu sebagai jomblo dan berpesta sepenuh hati.
“Dia akan jadi pusat perhatian di pesta dan berdansa sepuasnya,” kata salah satu sumber.
Orlando juga dirumorkan akan bergabung bersama Leonardo DiCaprio di pesta tersebut. Keduanya dikenal sebagai figur ikonik dalam lingkaran pergaulan pesta elite Hollywood.
Di sisi lain, Katy Perry dipastikan tidak ikut hadir karena tengah menjalani tur konser global. Beberapa pengamat hiburan menyoroti karier musik Perry yang dianggap sedang menurun sebagai salah satu penyebab renggangnya hubungan mereka.
Album 143 miliknya disebut kurang berhasil menarik perhatian publik, dan sejumlah konsernya tidak berhasil menjual tiket secara penuh.
“Itu sudah berakhir. Mereka menunggu sampai tur [Katy Perry] selesai sebelum berpisah,” ungkap seorang sumber kepada Page Six.
Kisah cinta Perry dan Bloom dimulai sejak Januari 2016. Setelah sempat berpisah di awal 2017, keduanya kembali menjalin hubungan pada tahun berikutnya. Mereka bertunangan pada 14 Februari 2019, dan menyambut kehadiran anak perempuan, Daisy Dove, pada 2020.
Meski sempat dianggap sebagai pasangan ideal, hubungan mereka kini tinggal kenangan. Bloom dan Perry kembali menjalani hidup masing-masing setelah hampir satu dekade bersama.