Jakarta – Hyundai Motors Indonesia (HMID) dengan bangga memperkenalkan model terbaru dari Hyundai Tucson di tanah air pada Kamis (21/11). Peluncuran ini menampilkan dua varian utama, yaitu Hybrid Electric Vehicle (HEV) dan Internal Combustion Engine (ICE), memberikan lebih banyak pilihan bagi konsumen di segmen SUV-C.
Ju Hun Lee, selaku President Director PT Hyundai Motors Indonesia, menegaskan bahwa Tucson telah menjadi pilihan utama di kategori SUV-C.
Hyundai Tucson terbaru hadir dengan desain yang lebih anggun dan modern. Bagian depan SUV ini menampilkan kesan futuristik khas Hyundai, dengan lampu LED parametric jewel hidden signature dan grille radiator yang lebih lebar dan berani. Kap mesin yang tinggi menambah kesan sporty dan kokoh pada kendaraan ini.
Di bagian samping, garis-garis tegas membentang dari fender depan hingga belakang, menciptakan siluet dinamis yang memperkuat kesan kekar. Kaki-kaki Tucson dilengkapi dengan velg alloy berukuran 18 inci atau 19 inci, sementara bagian belakangnya menampilkan lampu kombinasi LED dan lampu tengah yang memanjang di bagian tailgate.
Interior Hyundai Tucson terbaru dirancang untuk memberikan kenyamanan maksimal bagi pengemudi dan penumpang. Ruang kabin yang lapang dilengkapi dengan panoramic curved display, menambah kesan mewah dan berkelas pada interior kendaraan.
Fitur-fitur canggih seperti heated and ventilated seats memungkinkan pengemudi dan penumpang untuk menyesuaikan suhu kursi sesuai kebutuhan. Selain itu, kursi pengemudi dan penumpang dilengkapi dengan 8-way power adjustable seats dan lumbar support untuk kenyamanan ekstra.
Hyundai Tucson juga dilengkapi dengan berbagai fitur tambahan yang meningkatkan kenyamanan berkendara. Integrated Memory System (IMS) memungkinkan pengaturan posisi kursi yang dapat disimpan, sementara teknologi shift-by-wire dan floating type center console memberikan ruang lebih pada konsol tengah.