Jakarta – Portugal sukses mengamankan kemenangan gemilang 3-1 saat bertandang ke markas Polandia dalam laga UEFA Nations League A Grup 1. Pertandingan yang digelar di Stadion Narodowy pada Minggu, 13 Oktober 2024, ini menampilkan performa cemerlang dari tim tamu, dengan Cristiano Ronaldo turut menyumbang satu gol.
Sejak peluit awal dibunyikan, Portugal langsung tampil agresif. Dominasi mereka membuahkan hasil pada menit ke-26 ketika Ruben Neves mengirimkan umpan panjang ke kotak penalti. Bruno Fernandes berhasil menjangkau bola dan memantulkannya ke arah Bernardo Silva, yang dengan sigap menyarangkan bola ke gawang, membawa Portugal unggul 1-0.
Tidak butuh waktu lama, sepuluh menit kemudian, giliran Ronaldo yang mencatatkan namanya di papan skor. Berawal dari aksi individu Rafael Leao yang menusuk dari tengah lapangan, melewati beberapa pemain Polandia, dan melepaskan tembakan yang membentur tiang gawang. Bola muntah jatuh tepat di depan kaki Ronaldo, yang dengan mudah menyontek bola menjadi gol kedua bagi Portugal. Pada babak pertama skor 2-0 bertahan hingga usai.
Memasuki babak kedua, Polandia meningkatkan intensitas serangan mereka. Usaha tuan rumah akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-78 ketika Piotr Zilenski berhasil menembus kotak penalti dan melepaskan tembakan yang tak mampu dihalau oleh kiper Portugal, Diogo Costa. Gol ini memberikan harapan bagi Polandia untuk mengejar ketertinggalan.
Namun, harapan Polandia untuk menyamakan kedudukan pupus akibat kesalahan fatal Jan Bednarek pada menit ke-88. Umpan dari Rafael Leao yang diarahkan ke kotak penalti justru dibelokkan oleh Bednarek ke gawangnya sendiri, membuat Portugal kembali menjauh dengan skor 3-1.
Kemenangan ini memastikan Portugal memuncaki klasemen Grup 1 dengan raihan sembilan poin sempurna dari tiga pertandingan. Sementara itu, Polandia harus puas berada di posisi ketiga dengan tiga poin.