Jakarta – Penyanyi dan aktris ternama Korea Selatan, IU, secara terang-terangan menyatakan dukungannya terhadap aksi demonstrasi yang menuntut pemakzulan Presiden Yoon Suk Yeol. IU tidak sendirian dalam langkah ini, banyak selebriti Korea lainnya juga dengan lantang menyuarakan pandangan mereka mengenai isu ini.
Belum lama ini, IU melalui manajemennya, EDAM Entertainment, menginisiasi pembagian makanan di restoran dan kafe yang berlokasi dekat Majelis Nasional di Yeouido, pusat lokasi demonstrasi. Para penggemar yang turut serta dalam aksi protes pada Sabtu (14/12/2024) lalu, diundang untuk menikmati makanan dan minuman yang disediakan.
IU menyiapkan 200 paket roti, 200 gelas minuman, 100 paket kue beras, dan 200 mangkuk gukbap. Para demonstran dengan antusias menerima kebaikan dari pelantun lagu “Love Wins All” tersebut. Namun, aksi ini tidak diterima dengan baik oleh pendukung Presiden Yoon Suk Yeol.
Pendukung presiden merespons dengan melakukan boikot terhadap IU. Mereka menyatakan tidak akan membeli atau menggunakan produk yang menjadikan IU sebagai bintang iklan. Saat ini, IU, yang memiliki nama asli Lee Ji Eun, adalah brand ambassador untuk Hite Jinro, Pepsi, dan Bank Woori.
Menurut laporan dari Korea JoongAng Daily pada Kamis (19/12/2024), salah satu unggahan dari pendukung presiden bahkan mengklaim telah melaporkan IU ke CIA (Central Intelligence Agency). Unggahan tersebut juga mengajak pendukung lainnya untuk melakukan hal yang sama, meskipun kemudian unggahan itu dihapus.
IU bukan satu-satunya selebriti yang mendukung rakyat dalam isu pemakzulan presiden. Sebelumnya, sejumlah bintang K-Pop juga lantang bersuara, termasuk Yuri dari SNSD. Lee Chaeyeon, mantan anggota IZ*ONE, menulis di platform penggemar tentang keputusannya untuk berbicara mengenai politik, menentang anggapan bahwa selebritas seharusnya tidak terlalu vokal.
Lee Young Jae dari GOT7 juga menyatakan dukungannya untuk rakyat Korea Selatan. Ia menanggapi komentar penggemar yang menulis ‘jadikan Korea tempat yang lebih baik’ dengan ‘aku akan menjadikannya kenyataan. Aku cinta Korea’.
Lagu SNSD “Into The New World”, yang sering diputar dalam setiap momen demonstrasi dan keinginan untuk perubahan, diunggah oleh Wooyoung dari ATEEZ. Ia juga menambahkan emoji lilin dan menyampaikan harapannya.
Protes dan demonstrasi untuk pemakzulan Presiden Yoon Suk Yeol masih berlangsung di depan Majelis Nasional di kawasan Yeouido, serta di banyak tempat lain di Korea Selatan. Kehadiran banyak anak muda dalam protes ini juga menjadi sorotan.
Banyak lightstick K-Pop dibawa ke lokasi protes, sejalan dengan suara yang diserukan oleh para artis K-Pop.