Haluan.co – Pengalaman menakutkan yang dirasakan anak-anak saat khitan coba dikikis oleh Alfatih Sunat Center.
Konsep yang diusung Alfatih Sunat Center untuk menghilangkan rasa takut dalam melakukan proses khitan pada anak-anak diantaranya adalah proses khitan yang lebih singkat.
Selain itu, proses khitan di Alfatih Sunat Center juga menggunakan terknologi terbaru yang membuat proses khitan menjadi lebih mudah.
Ditambah lagi, teknologi terkini yang diterapkan akan memudahkan dan meminimalisis rasa tidak nyaman pada anak-anak saat proses khitan berlangsung.
Misi mulia untuk menghapus stigma menyeramkan saat khitan coba dipupus Alfatih Sunat Center dengan gencar membuka cabang baru di seluruh Indonesia.
Terbaru, Alfatih Sunat Center telah membuka cabang di Ruko Victorian Bintaro, Jl. Bintaro Utama 3A, Pd. Karya, Kec. Pd. Aren, Kota Tangerang Selatan, Banten 15225.
Ini merupakan cabang yang ke-sembilan, setelah sebelumnya berada di Pangkalpinang, Belitung, Metro – Lampung, Koba, Palembang, Padang, Bekasi dan Lubuklinggau.
Salah satu Owner Alfatih Sunat Center Natta Reza mengungkapkan, pihaknya bertekad untuk membuka 100 cabang yang tersebar di seluruh Indonesia.
“Minta doanya mudah-mudahan pembukaan 100 cabang kita bisa segera terealisasi,” katanya saat pembukaan cabang ke-9 Alfatih Sunat Center di Kawasan Bintaro pada Minggu, 5 November 2023.
Target membuka 100 cabang juga diamini oleh Pemegang Saham Alfatih Sunat Center Brian Putra Bastara.
“Mudah-mudahan 100 cabang Alfatih Sunat Center dapat tercapai dalam waktu lima tahun,” katanya kepada Harianhaluan.com di lokasi acara.
Alfatih Sunat Center dapat menjadi pilihan keluarga Indonesia untuk meng-khitan anak-anaknya.
Tiga keunggulan Alfatih Sunat Center, antara lain yang pertama adalah aman karena menggunakan teknologi sunat terbaru, tercanggih dan terupdate.
Dengan pengalaman lebih dari 10.000 anak dengan dokter pilihan yang terlatih dan bersahabat
Kedua, nyaman dengan suasana sunat yang homy dan ramah anak. sehingga anak tidak merasa takut untuk disunat, orang tua pun dapat menemani sunat dengan nyaman
Keunggulan yang ketiga adalah minimal nyeri, minimal perdarahan dan minimal infeksi.
Ditambah lagi pengerjaan yang cepat, dapat hadiah dan setelah sunat tidak mengganggu aktivitas anak.***